day 2 30 day writing challenge

Day 2 #30DayWritingChallenge

Uang memang tidak bisa membeli kebahagiaan… (kalau uangnya sedikit). Tapi bahagia itu nggak hanya melulu tentang uang. Menjadi bahagia tidak harus mewah, apalagi menunggu orang lain untuk dibahagiakan. Rasa senang dan bahagia itu bisa kita ciptakan sendiri lho.  Pada hari kedua tantangan menulis ini, aku mau cerita tentang hal sederhana yang bikin aku senang setiap hari.

DAY 2: Write about the things or activities that make you happy

Hal-hal dan aktivitas yang membuatku bahagia setiap hari antara lain:

Notifikasi penjualan dari Tokopedia dan Shopee

Yap, setiap pagi saat bangun tidur aku langsung memeriksa hp-ku. Aplikasi yang aku buka adalah Tokopedia Seller dan Shopee. Biasanya sudah ada beberapa pesanan baru yang muncul dan siap untuk diproses.

Atau ketika membuka email, ada email baru yang dikirim PayPal dengan subject ‘notification payment received‘. Wah sip.. mantap.

Mungkin inilah rasanya uang datang pada saat tidur, hahahaa…

Pekerjaan rumah tangga selesai tepat waktu

Aku biasa menantang diriku sendiri untuk bisa menyelesaikan pekerjaan rumah tangga seperti membersihkan rumah dan masak sebelum pk 11.00 pagi. Karena dengan demikian aku punya waktu luang seharian untuk bersantai.

Nggak mudah rasanya membagi waktu antara pekerjaan rumah tangga dan menjadi mbak-mbak online shop. Jadi ketika semuanya berjalan sesuai yang diharapkan rasanya pingin bersyukur setiap detiknya.

Progress workout semakin kelihatan

Siapa yang tidak senang kalau memiliki tubuh langsing dan sehat? Nah aku sedang dalam proses menuju hal tersebut. Workout 30 menit sehari adalah aktivitas yang sekarang aku lakukan dan membuatku bahagia.

Jika dulu aku paling males untuk olahraga, maka sekarang aku sangat menantikan pukul 4 sore untuk memulai sesi latihan. Aku mulai terbiasa dengan gaya hidup baru ini. Bukan demi pujian orang lain, tapi aku melakukannya untuk diriku sendiri.

Tulisan ini adalah bagian dari 30 Day Writing Challenge, dimana aku akan menantang diri sendiri untuk menulis dari topik-topik yang sudah disiapkan selama 30 hari penuh.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *